Kamis, 23 Mei 2013

Tetap Semangat Walau Kebahagiaan seakan Tertutup



Di malam yang tenang ini saya ingin posting sesuatu yang saya harap temen-temen bisa termotivasi untuk bersemangat walau sedang dilanda kesedihan atau kegagalan bahkan seakan kebahagiaan tertutup rapat dihadapan kita.

Ada Pepatah ''KEGAGALAN ADALAH KESUKSESAN YANG TERTUNDA'' kalimat tersebut Sederhana tapi penuh akan makna namun, hanya segelintir orang yang sangat memaknai kalimat tersebut dan melakukannya. Orang yang paling berprinsip pada kalimat tersebut adalah Thomas Alfa Edison kalian semua pasti sudah tahu ceritanya . Dia memandang 1 kesalahan dalam suatu proses adalah 10 langkah bahkan 100 langkah mendekati keberhasilan .

Rasa Kecewa, Sedih memang rasa yang sangat manusiawi dan memang wajar . Namun apapun yang bersifat BERLEBIHAN tentu selalu tak menjadi baik bagi yang melakukannya. Kebanyakan orang TERLALU meratapi kesedihan dan kekecewaan secara BERLEBIHAN seakan pintu KEBAHAGIAAN TERTUTUP. Padahal bila kita mau sedikit melihat ke kiri-kanan, depan-belakang banyak rang yang jauh lebih menderita dari apa yang kita rasakan

Hellen Keller Pernah berkata ''ketika satu pintu kebahagiaan tertutup, pintu yang lain terbuka ; tetapi sering kali kita memandang begitu lama pada pintu yang tertutup itu sehingga kita tidak melihat pintu yang sudah dibukakan untuk kita'' . Oleh karena itu tidak menjadi sebuah alasan kita untuk bermalas-malasan dan terlarut dalam kesedihan, kekecewaan karena pintu rizki Terbuka lebar bagi siapa saja yang ingin mendapatkannya.

so ubah sikap kita perbaiki diri mulai dari hal yang kecil mulai dari diri sendiri dan mulai saat ini
SEMANGAT,KEEP YOUR SPIRIT AND GANBATTE

-BY TAUFIK RACHMAN-

0 komentar:

Posting Komentar